Kota Sukabumi – Polsek Cikole menggelar kegiatan patroli wilayah serta dialogis dengan petugas keamanan (satpam) yang ada di wilayah hukum Polsek Cikole. Minggu (19/01/25).
Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta mempererat hubungan antara kepolisian dan satpam.
Selain itu, anggota Polsek Cikole juga melaksanakan giat dialogis dengan satpam dan memberikan himbauan kamtibmas agar lebih waspada dalam menjaga keamanan di area yang mereka jaga.
Patroli dan giat dialogis dengan satpam ini merupakan salah satu upaya yang dilaksanakan oleh polsek cikole untuk menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukumnya.