
Garut | Dalam rangka menjaga situasi yang aman dan kondusif selama bulan suci Ramadhan, Polres Garut melalui Sat Binmas Polres Garut melaksanakan kegiatan silaturahmi kamtibmas dan sambang kepada remaja di wilayah Kabupaten Garut. Kegiatan ini dilakukan pada Selasa, 11 Maret 2025, di Masjid Nata Sahroem Muhammadiyah.
Kegiatan ini berlangsung dalam rangka pesantren kilat dengan tema kajian “Peran Remaja dalam Menciptakan Lingkungan yang Kondusif.”
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada remaja tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar, serta bagaimana remaja dapat berperan aktif dalam menciptakan suasana yang aman, damai, dan harmonis, terutama selama bulan Ramadhan.
Selama kegiatan para remaja terlihat aktif mendengarkan penyuluhan yang di berikan oleh Kasat Binmas Polres Garut, AKP Aam Kunaepi, S.IP, yang turut hadir dalam acara tersebut.
Melalui kegiatan ini, di harapkan dapat membangun kesadaran dan mempererat hubungan antara pihak kepolisian dan masyarakat, khususnya remaja, dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Kabupaten Garut dan sekitarnya.
Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya Polres Garut untuk memperkuat komunikasi dan membangun kedekatan dengan masyarakat dalam menciptakan keamanan yang kondusif selama bulan suci Ramadhan dan seterusnya.