Salah Satu Bentuk Pelayanan Terhadap Masyarakat Yang Dilaksanakan Oleh Bhabinkamtibmas Polsek Cireunghas

Salah Satu Bentuk Pelayanan Terhadap Masyarakat Yang Dilaksanakan Oleh Bhabinkamtibmas Polsek Cireunghas

Kota Sukabumi – Sebagai wujud pelayanan prima kepada masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Cireunghas Polsek Cireunghas Polres Sukabumi Kota Bripka M. Yusuf rutin melaksanakan Yanmas pagi pengaturan lalulintas di Depan Sekolah Dasar Negeri Cilangla Desa Cireunghas Kec. Cireunghas Kab. Sukabumi.

Dalam pelaksanaannya, selain melakukan pengawasan dan pengaturan untuk menjaga arus lalu lintas tetap berjalan lancar, personel Polsek Cireunghas juga memberikan pelayanan membantu warga maupun pelajar menyeberang jalan.

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Rita Suwadi, S.H., S.I.K., M.M. melalui Kapolsek Cireunghas Ipda Hendrayana Syaepudin, S.Ip mengatakan demi kelancaran tugas pengaturan tersebut tiap personel sudah ditempatkan di simpul-simpul jalan yang telah ditentukan seperti di persimpangan jalan dan depan pintu gerbang masuk sekolah.

“Kegiatan pelayanan pengaturan pagi bertujuan untuk kelancaran arus Lalu lintas sehingga para pengguna jalan tidak ada hambatan-hambatan sampai di tempat tujuan, “Ujar Kapolsek.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *