Polsek Ciparay Lakukan Pemeriksaan Kesehatan bagi Anggota yang Terlibat dalam Pengamanan Operasi Ketupat Lodaya

Polsek Ciparay Lakukan Pemeriksaan Kesehatan bagi Anggota yang Terlibat dalam Pengamanan Operasi Ketupat Lodaya

Polsek Ciparay, 15 April 2024 – Dalam upaya menjaga kesejahteraan dan kesehatan anggota yang terlibat dalam pengamanan Operasi Ketupat Lodaya 2024, Polsek Ciparay telah melaksanakan pemeriksaan kesehatan secara berkala.

Pemeriksaan kesehatan tersebut dilakukan sebagai langkah preventif guna memastikan kondisi fisik dan mental para anggota tetap prima selama pelaksanaan tugas pengamanan, terutama di tengah situasi yang cukup menuntut seperti pengaturan lalu lintas saat musim libur Lebaran.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Ciparay AKP Deden Noviyanto S, SH.M M, menjelaskan bahwa pemeriksaan kesehatan ini meliputi berbagai aspek, termasuk tekanan darah, detak jantung, serta kondisi fisik secara keseluruhan. “Kesehatan anggota adalah prioritas utama kami. Dengan memastikan kesehatan mereka, diharapkan kinerja dalam menjalankan tugas dapat optimal,” kata AKP Deden Noviyanto.

Selain pemeriksaan kesehatan, Polsek Ciparay juga memberikan pemahaman kepada anggota tentang pentingnya menjaga pola makan yang sehat, istirahat yang cukup, dan menjaga kebugaran tubuh agar dapat bertugas dengan maksimal.

“Kami berharap dengan adanya pemeriksaan kesehatan rutin dan perhatian terhadap kesejahteraan anggota, mereka dapat menjalankan tugas dengan baik dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tambanya

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *