Panit Samapta Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota Iptu Sabam Sibuea bersama Aipda Darsono Budiman melaksanakan patroli sambang dialogis di Pos Security, perbankan, dan objek vital lainnya di wilayah Kecamatan Sukaraja Kabupaten Sukabumi, Selasa (30/07/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif serta menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat.
Dalam patroli tersebut, Iptu Sabam dan Aipda Darsono menyambangi Pos Security Perum Pesona Cibeureum, dan berdialog dengan para Security yang sedang berjaga. Iptu Sabam menyampaikan terima kasih kepada Security yang telah aktif menjaga keamanan lingkungannya dan menghimbau agar mereka tetap meningkatkan kewaspadaan dan segera melapor ke pihak kepolisian jika melihat hal-hal yang mencurigakan.
Tim patroli kemudian melanjutkan patroli ke objek vital lainnya, seperti SPBU dan minimarket, untuk memastikan keamanan di tempat-tempat tersebut.
Iptu Sabam mengatakan bahwa patroli sambang dialogis ini merupakan salah satu upaya Polsek Sukaraja untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayahnya.
“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat merasa aman dan nyaman dalam menjalankan aktivitasnya,” kata Sabam.
Kapolsek Sukaraja Akp Aguk Khusaini SE juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga kondusifitas kamtibmas dan segera melapor ke pihak kepolisian jika melihat hal-hal yang mencurigakan.