Kunjungi Warga, Polisi RW Sampaikan Pesan Kamtibmas

Kunjungi Warga, Polisi RW Sampaikan Pesan Kamtibmas

Baleendah – Polsek Baleendah Polresta Bandung Polda Jabar melalui Polisi RW Aiptu Atis Sutisna kunjungi warga masyarakat di RW 10 Kelurahan Baleendah Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung.

Kegiatan tersebut dilakukan oleh Polisi RW guna menyampaikan Pesan kamtibmas kepada warga masyarakat agar tercipta lingkungan yang aman.

Program Polisi RW ini adalah program Kapolri untuk lebih bisa melayani warga masyarakat yang ada di wilayah terutama permasalahan sosial sehingga petugas kepolisian bisa melakukan deteksi dini.

Polsek Baleendah sudah menyebarkan personil guna mendatangi RW yang sudah ditentukan untuk memperkenalkan diri kepada warga masyarakat dan sampaikan pesan kamtibmas.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Baleendah Kompol Tedi Rusman mengatakan Polisi RW dibentuk bertujuan untuk melakukan pelayanan prima terhadap warga masyarakat yang ada di wilayah.

“Preventif gangguan kamtibmas dapat dilakukan dengan adanya Polisi RW,”katanya. Selasa,(05/03/2024).

Ia menambahkan, kehadiran Polisi RW dapat dirasakan oleh warga masyarakat di wilayah sehingga dapat mencegah segala bentuk gangguan kamtibmas.

“Cegah gangguan kamtibmas kehadiran Polisi RW dapat dirasakan oleh warga masyarakat,” Ungkapnya

Terkait hal tersebut kapolsek baleendah menekankan agar personil yang menjadi Polisi RW segera memberikan nomor pribadi nya kepada warga masyarakat untuk menelepon langsung apabila ada hal-hal yang berhubungan dengan potensi gangguan kamtibmas.

“Polisi RW berikan nomor pribadi untuk warga masyarakat yang membutuhkan pelayanan pihak kepolisian,”tutupnya.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *