Kapolsek Sukalarang Hadiri Pelepasan Peserta Kontingen Pramuka Raimuna Nasional Ke XIV Tahun 2024

Kapolsek Sukalarang Hadiri Pelepasan Peserta Kontingen Pramuka Raimuna Nasional Ke XIV Tahun 2024

Kota Sukabumi – Polsek Sukalarang — Polres Sukabumi Kita, Kapolsek Sukalarang Polres Kota Sukabumi AKP Asep Jenal Abidin., SE, hadiri Pelepasan Peserta Kontingen Pramuka Raimuna Nasional Ke XIV Tahun 2024 di Pompes Al, Qur’an KH Abdulah Syafi’ie Pulo Air Desa Sukamaju Kecamatan Sukalarang, Pada kemarin Minggu, (15/09/2024).Pagi

Kegiatan Tersebut di hadiri oleh Ka Disdik Kab. Sukabumi, Plt Camat Sukalarang, Danramil Sukaraja (ysng mewakili), Kapolsek Sukalarang, Ketua Kwaran Kab. Sukabumi, Ketua Ranting Se Kab. Sukabumi, peserta Kontingen sebanyak 513 Peserta, Orang Tua Peserta dan Tamu Undangan lainnya.

Kegiatan Perkemahan Raimuna Daerah Jawa Barat XIV Taun 2024 ini Gerakan Pramuka Kwartir Cab Sukabumi merupakan pertemuan pramuka penegak dan pramuka pandega dalam bentuk perkemahan besar.

Tujuan kegiatan ini adalah untuk membina dan mengembangkan persaudaraan dan persatuan antar para pramuka, penegak dan pandega. Raimuna diadakan dalam bentuk perlawanan besar yang kegiatannya bersifat kreatif, rekreatif, produktif, dan edukatif.

Kegiatan Perkemahan Raimuna diadakan setiap lima tahun sekali yang diikuti oleh Seluruh Perwakilan Provinsi yang ada di Indonesia. Untuk Lokasi Perkemahan Raimuna akan di laksanakan di bumi Perkemahan Kiara Payung Jatinangor Kab. Sumedang yang berlangsung kurang lebih satu Minggu yang akan berlangsung dari Tanggal 16 s/d 21 September 2024.

“Untuk Jumlah Peserta Kontingen Raimuna Pramuka perwakilan Dari Kontingen Kwarcab Sukabumi sebanyak 513 Peserta yang telah dilepas oleh Kepala Dinas Pendidikan Kab. Sukabumi,” jelas AKP Asep Jenal Abidin., SE.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *