Cikole – Polres Sukabumi Kota Polda Jawa Barat – Kota Sukabumi – Bhabinkamtibmas Kelurahan Cikole Bripka Irwansyah beserta staff Kelurahan Cikole melaksanakan giat sosialisasi pemberantasan sarang nyamuk. Jumat (19/04/2024).
Musim hujan menjadi salah satu faktor berkembang biaknya sarang nyamuk seperti genangan air, lingkungan yang lembab, kotor dan rimbun.
Hal tersebut dapat menjadi masalah di kehidupan kita sehari-sehari khususnya masalah kesehatan. Untuk itu, kami menghimbau agar selalu menjaga kebersihan terutama di lingkungan sekolah.
Bhabinkamtibmas Kelurahan Cikole Bripka Irwansyah menambahkan bahwa kami sangat mendukung program kegiatan sosialisasi pemberantasan sarang nyamuk ini. Dengan demikian kita bersama – sama dapat menjaga kesehatan dilingkungan.