Warning: Undefined variable $post in /home/www/wwwroot/sorotgarut.com/wp_new/wp-content/themes/morenews/single.php on line 46
Warning: Attempt to read property "ID" on null in /home/www/wwwroot/sorotgarut.com/wp_new/wp-content/themes/morenews/single.php on line 46

Momen kebahagiaan saat berbagi dengan sesama, hal itu ditunjukan oleh Kapolsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota AKP Aguk Khusaini SE bersama Bhabinkamtibmas dalam kegiatan Jumat Berkah.
Pasalnya, aksi sosial tersebut merupakan implementasi dari Polri Presisi agar lebih mendekatkan diri lagi dengan masyarakat, sekaligus melaksanakan cooling system pasca Pilkada serentak 2024, Sabtu (7/12/2024).
Kapolres Sukabumi Kota Polda Jabar AKBP Rita Suwadi, SIK., SH., MM melalui Kapolsek Sukaraja AKP Aguk Khusaini SE membagikan nasi kotak kepada masyarakat yang dijumpai di jalan-jalan perdesaan.
Seperti yang diketahui, bahwa aksi sosial tersebut merupakan wujud kepedulian Polri terhadap sesama dalam kehidupan beragama, berbangsa dan bernegara.
“Program Jumat Berkah atau Jumat Berbagi ini adalah bagian dari penerapan program humanis Polres Sukabumi Kota sekaligus cooling system pasca pelaksanaan Pilkada 2024,” ungkap Kapolsek.
Kapolsek menyebutkan, melalui program Jumat Berkah ini, semoga bisa meringankan sedikit beban masyarakat yang membutuhkan.
“Karena itu kami membagikan nasi kotak yang telah disiapkan sebelumnya kepada masyarakat yang ditemui di jalan-jalan,” ungkap Kapolsek
“Semoga makanan yang kami bagikan, bisa bermanfaat bagi yang menerimanya dan mampu membuat mereka tersenyum, ” pungkas Kapolsek.
Akp Aguk juga mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengintensifkan pelaksanaan “cooling system” di tingkat kecamatan untuk menjaga ketenteraman. Sistem ini melibatkan berbagai pihak, termasuk tokoh masyarakat, tokoh agama, dan aparat keamanan, yang secara bersamaan menyuarakan pentingnya menjaga kedamaian Pasca penghitungan Suara Pilkada serentak 2024.