Cegah Kemacetan dan Pastikan Keamanan Para Pengendara

Cegah Kemacetan dan Pastikan Keamanan Para Pengendara

Cibeureum – Polres Sukabumi Kota Polda Jawa Barat – Kota Sukabumi – Kapolsek Cibeureum dan anggota memberikan himbauan kepada masyarakat setempat agar menjauh dari lokasi tanah longsor dan mengatur lalu lintas di pinggir jalan yang terkena pengikisan tanah yang menyebabkan terjadinya longsor.

Kapolsek Cibeureum Akp Suwaji, S.IP, M.M menjelaskan Dari informasi yang diperoleh Anggota dilapangan, sekira jam 21.00 Wib dijalan raya pembangunan kp. Selakso RT. 04 / 01 Kel. Babakan kec. Cibeureum kota Sukabumi telah terjadi tanah longsor pinggir sungai pancelut dengan panjang 25 M,lebar 4 Meter dan kedalaman 7 Meter diduga akibat debit air sungai deras di karenakan curah hujan tinggi akibat dari kejadian tersebut TPT mengalami kerusakan dan tidak ada korban jiwa.

Petugas kepolisian tidak hanya membantu dalam proses evakuasi pohon yang tumbang, tetapi juga mengatur lalu lintas sekitar area tersebut untuk mencegah kemacetan dan memastikan keamanan para pengendara yang melintas di jalan tersebut.
“Setelah menerima laporan tersebut, Kami langsung menuju lokasi membantu dan mengatur lalu lintas supaya tidak terjadi kemacetan” terangnya.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *