Agar berjalan tertib,aman dan lancar Bhabinkamtibmas Polsek Banjaran Dampingi Kegiatan Penyaluran Bantuan Beras Untuk Warga

Agar berjalan tertib,aman dan lancar Bhabinkamtibmas Polsek Banjaran Dampingi Kegiatan Penyaluran Bantuan Beras Untuk Warga

Banjaran- Dalam rangka memastikan Pendistribusian bantuan tepat sasaran, Bhabinkamtibmas Polsek Banjaran Polresta Bandung Bripka Atet Sopandi melaksanakan pendampingan penyaluran bantuan beras dari pemerintah untuk warga Desa Pasirmulya.Selasa(05/03/24).

Bhabinkamtibmas Bripka Atet nampak mendampingi program pemerintah pembagian beras untuk memastikan agar pendistribusiannya berjalan tertib, aman, dan lancar.

Ditempat terpisah Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Banjaran Kompol Heri Suryadi menuturkan Bhabinkamtibmasnya mendampingi pembagian beras saat ini untuk masyarakat Di wilayah Hukum Polsek Banjaran tepatnya Desa Pasir mulya mendapatkan bantuan beras masing-masing sejumlah 10 Kg yang disalurkan langsung oleh Puskesos Desa Margahurip.

Lanjut Kapolsek menjelaskan karena sudah menjadi Tugas Bhabinkamtibmas adalah membantu Pemerintah dalam setiap kegiatan agar diharapkan kegiatan bisa berjalan dengan lancar dan tertib, Kami berharap dengan adanya bantuan ini masyarakat bisa terbantu dan laju inflasi bisa terkendali,jelas Kapolsek

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *