Pada hari ini, Briptu Indra Juniawan, Bhabinkamtibmas Desa Pakutandang, melaksanakan kegiatan sambang Kamtibmas di Kampung Pamagersari, Rw 05. Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat serta meningkatkan keterlibatan warga dalam pencegahan tindak kriminalitas.
Dalam sambang tersebut, Briptu Indra Juniawan berinteraksi dengan warga masyarakat, mendengarkan berbagai keluhan, serta memberikan himbauan dan penyuluhan terkait pentingnya menjaga keamanan lingkungan, mengenal dan melaporkan aktivitas yang mencurigakan, serta membangun kerjasama yang erat antara polisi dan masyarakat.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Ciparay AKP Deden Noviyanto S, SH.M M, mengapresiasi dedikasi Briptu Indra Juniawan dalam menjalankan tugas sebagai Bhabinkamtibmas dengan baik. “Kegiatan sambang Kamtibmas ini menunjukkan komitmen Briptu Indra Juniawan dalam memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah Desa Pakutandang serta mempererat hubungan antara kepolisian dengan masyarakat,” ujarnya.
Diharapkan dengan terlaksananya kegiatan ini, akan tercipta lingkungan yang lebih aman, kondusif, dan harmonis di Kampung Pamagersari serta meningkatkan partisipasi aktif warga dalam menjaga keamanan bersama.