Polsek Cireunghas Polres Sukabumi Kota Laksanakan TRANSIT (Tarawih Antar Masigit)

Polsek Cireunghas Polres Sukabumi Kota Laksanakan TRANSIT (Tarawih Antar Masigit)

Cireunghas – Polres Sukabumi Kota Polda Jawa Barat – Kota Sukabumi – Dalam rangka menjalin kedekatan dengan masyarakat serta menyampaikan pesan kamtibmas, Polsek Cireunghas jajaran Polres Sukabumi Kota Polda Jabar melaksanakan TRANSIT (Tarawih Antar Masigit) Selasa malam (19/3/2024).

Cireunghas – Polres Sukabumi Kota Polda Jawa Barat – Kota Sukabumi – Dalam pelaksanaan TRANSIT di Masjid Al Hidayah Desa Cikurutug, sebanyak 100 jemaah hadir untuk melaksanakan ibadah bersama.

Setelah pelaksanaan Sholat Tarawih, anggota Polsek Cireunghas menyampaikan himbauan kamtibmas kepada jemaah yang hadir.

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo, S.H., S.I.K., M.S.i melalui Kapolsek Cireunghas Ipda Hendrayana Syaepudin, S.Ip mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Cireunghas untuk mendekatkan diri dengan masyarakat serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadan.

“Dengan melaksanakan TRANSIT, kami berharap dapat mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar bulan Ramadan ini dapat berjalan dengan aman dan tenteram,” ujar Ipda Hendrayana.

Kegiatan ini juga menjadi ajang untuk memperkuat hubungan antara polisi dan masyarakat, sehingga tercipta cooling system dan kerjasama yang baik dalam menjaga keamanan lingkungan.

Diharapkan, dengan adanya sosialisasi kamtibmas ini, masyarakat akan lebih waspada terhadap potensi gangguan keamanan dan dapat berperan aktif dalam menjaga keamanan wilayah.

“Kami selalu siap memberikan perlindungan serta melayani masyarakat. Namun, peran serta aktif dari masyarakat juga sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua,” tambah Kapolsek.

“Melalui langkah-langkah seperti ini, diharapkan dapat tercipta kondisi yang kondusif dan aman selama bulan suci Ramadan, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk dan tenteram” pungkas Kapolsek.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *