Kota Sukabumi – Baros, Jum’at, 23/11/2024, Pukul 15.30 Wib. Akibat diterjang banjir Jembatan penghubung antara Kp. Pangaritan Kelurahan Sindangpalay Kecamatan Cibeureum Rt. 01 Rw. 05 dan Baros Rt. 03 Rw. 02 Kelurahan Baros Kecamatan Baros Kota Sukabumi putus.
Warga, Bhabinkamtibmas bersama Piket Polsek Baros bergotong royong membangun jembatan darurat dengan menggunakan Bambu secara swadaya
Jembatan ambrol dengan bagian sisinya longsor ke sungai akibat intensitas curah hujan cukup tinggi. sehingga tidak bisa dilewati warga. Agar kembali bisa dilintasi wargapun bergotong royong membangun jembatan darurat.
Dibantu Polsek Baros warga membangun jembatan sementara dengan memanfaatkan bambu yang ada disekitar Jembatan.
Pembuatan jalan penghubung terbuat dari batang bambu yang dirakit yang didapat dari sekitar lokasi. Sebelumnya, jalan itu putus akibat diguyur hujan lebat.
“Jalan yang putus itu menjadi jalur utama mobilitas sosial, Perekonomian juga jalur angkutan hasil pertanian masyarakat setempat, Untuk sementara Jembatan hanya bisa digunakan untuk pejalan kaki mengingat Faktor Keselamatan dan kondisi Jembatan pembuatan masih Sederhana ” Kapolsek Baros.
Sementara Warga masyarakat mengucapkan terima kasih kepada aparat kepolisian dan TNI yang cepat tanggap membantu membangun jembatan yang putus akibat hujan lebat.
“Semoga jembatan ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin oleh masyarakat,