Dalam rangka menciptakan suasana kondusif di wilayah Kecamatan Lembursitu ,anggota Polsek Lembursitu  melaksanakan kegiatan sambang dialogis dengan masyarakat di Wilayah Polsek Lembursitu

Dalam rangka menciptakan suasana kondusif di wilayah Kecamatan Lembursitu ,anggota Polsek Lembursitu melaksanakan kegiatan sambang dialogis dengan masyarakat di Wilayah Polsek Lembursitu

Kota Sukabumi – Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Cooling System untuk menjaga ketertiban dan keamanan menjelang Pilkada serentak tahun 2024.

Dalam kesempatan itu anggota Polsek Lembursitu mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Ia menekankan pentingnya peran aktif warga dalam melaporkan segala bentuk tindak pidana atau hal-hal yang mencurigakan, guna terciptanya situasi kamtibmas yang aman di wilayah hukum Polsek Lembursitu

“Partisipasi masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan di lingkungan kita. Mari kita jaga kerukunan, dan jika ada tindak pidana atau hal-hal yang mengganggu ketertiban, segera laporkan kepada kami agar situasi kamtibmas tetap kondusif,” ujar Kapolsek Lembursitu

Kegiatan sambang dialogis ini mendapatkan respons positif dari warga yang menyampaikan apresiasi atas kehadiran Polri di tengah masyarakat serta upaya kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Kecamatan Lembursitu , kata Kapolsek.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *