Polsek Cireunghas Lakukan Patroli Minimarket Dan ATM

Polsek Cireunghas Lakukan Patroli Minimarket Dan ATM

Kota Sukabumi – Untuk memastikan situasi kamtibmas kondusif, Polsek Cireunghas Polres Sukabumi Kota lakukan patroli dengan sasaran mini market, Jum’at (04/10/2024) siang.

Di pusat perbelanjaan seperti mini market terdapat potensi terjadinya gangguan kamtibmas seperti tindak pidana pencurian, ini menjadi salah satu sasaran patroli Personel Polsek Cireunghas yang rutin dilaksanakan sebagai upaya pencegahan terjadinya gangguan kamtibmas di wilkum Polsek Cireunghas.

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Rita Suwadi, S.H., S.I.K., M.M melalui Kapolsek Cireunghas Ipda Hendrayana Syaepudin S.Ip menyampaikan, kegiatan dilaksanakan pada saat jam rawan sebagai langkah antisipasi terjadinya gangguan kamtibmas, Polsek Cireunghas melakukan upaya pencegahan seperti deteksi dini potensi gangguan kamtibmas serta melaksanakan kegiatan patroli untuk mengecek secara langsung situasi kamtibmas sesuai dengan sasaran patroli.

“Menjaga sitkamtibmas merupakan tugas pokok kami, kami ingin memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat, dengan kehadiran kami dalam giat Patroli semoga segala bentuk ancamanan gangguan kamtibmas dapat diminimalisir”, ujar Kapolsek Cireunghas.

Dia menyebut, Polsek Cireunghas melaksanakan patroli ke minimarket dan ATM untuk mengantisipasi tindak kriminalitas 3C di lingkungan Minimarket dan ATM yang berada di lokasi mini market tersebut.

“Dengan meningkatkan kewaspadaan saat bertugas, mengingat kasus kriminalitas yang semakin marak. Kegiatan patroli ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat serta keamanan pada lokasi Minimarket dari berbagai kejadian,” jelasnya.

Pihaknya juga melakukan patroli ke pemukiman penduduk, SPBU, dan obyek vital yang lainnya.
“Kegiatan Patroli ini untuk mencegah gangguan Kamtibmas juga untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas baik kepada pengelola Minimarket maupun kepada warga yang hendak berbelanja agar tetap waspada dan berhati-hati terhadap terjadinya gangguan kamtibmas,” paparnya

“Kepada petugas Minimarket agar terus waspada dan apabila ada hal-hal yang mencurigakan agar segera lapor ke Polsek Cireunghas,” pungkasnya.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *