Patroli Polsek Kebonpedes Sambangi Pemilik Warung Atau Toko, Himbau Tidak Menjual Minum Keras

Patroli Polsek Kebonpedes Sambangi Pemilik Warung Atau Toko, Himbau Tidak Menjual Minum Keras

Kota Sukabumi – Polsek Kebonpedes kembali melaksanakan patroli untuk mencegah penjualan minuman keras di wilayah Kecamatan Kebonpedes. Kali ini, petugas menyambangi pemilik warung atau toko di sekitar wilayah tersebut untuk memberikan himbauan agar tidak menjual minuman keras. Kamis (19/09/24).

Kapolsek Kebonpedes, Iptu Try Sumarno, S.I.P., mengatakan bahwa kegiatan patroli ini merupakan upaya untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. “Kami terus melakukan patroli dan memberikan himbauan kepada pemilik warung atau toko agar tidak menjual minuman keras yang dapat merusak generasi muda,” ujar Iptu Try.

Selain itu, Iptu Try juga mengimbau kepada masyarakat untuk turut berperan aktif dalam menjaga lingkungan dan mencegah peredaran minuman keras di wilayah tersebut. “Kami mengajak semua pihak untuk bekerja sama dan melaporkan jika mengetahui adanya penjualan minuman keras di sekitar wilayah Kebonpedes,” tambahnya.

Dengan adanya patroli yang rutin dilakukan oleh Polsek Kebonpedes, diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman dan terbebas dari peredaran minuman keras. Masyarakat pun diharapkan dapat mendukung upaya pemerintah dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih dari peredaran minuman keras.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *