Kunjungan Edukatif TK Al Kamilah Ke Polsek Limbangan

Kunjungan Edukatif TK Al Kamilah Ke Polsek Limbangan

Garut | Dalam rangka memperkenalkan profesi kepolisian kepada anak-anak usia dini, Polsek Limbangan Polres Garut menerima kunjungan dari TK Al Kamilah Kecamatan Selaawi Kabupaten Garut. Rabu (04/09/2024)

Kunjungan tersebut di terima langsung oleh Kapolsek Limbangan Kompol Wasino, S.H., yang di dampingi oleh Kasubsektor Selaawi, serta dua Bhabinkamtibmas dari Desa Limbangan Tengah.

Kapolres Garut AKBP Mochamad Fajar Gemilang, S.I.K., M.H., M.I.K., melalui Kapolsek Limbangan Kompol Wasino, S.H., menyampaikan berbagai pesan dan pengetahuan yang bermanfaat bagi para siswa.

Anak-anak TK Al Kamilah di berikan pesan-pesan kamtibmas pengetahuan tentang tertib lalu lintas, serta imbauan agar selalu patuh kepada orang tua, guru dan tidak mengikuti orang yang tidak di kenal.

Selain itu, mereka juga di kenalkan dengan berbagai aspek dari profesi kepolisian, yang bertujuan untuk memahami tugas Kepolisian dan menghilangkan rasa takut anak-anak terhadap polisi.

“Kegiatan ini di harapkan dapat memberikan dampak positif, terutama dalam menumbuhkan rasa aman dan kepercayaan anak-anak kepada institusi kepolisian, serta menambah wawasan mereka tentang pentingnya tertib berlalu lintas dan sikap waspada terhadap lingkungan sekitar.” Ujar Wasino.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *