Jelang Pemilu Serentak 2024, Bhabin Bandasari Polsek Cangkuang, Ajak Warga Jaga Kondusifitas Kamtibmas

Jelang Pemilu Serentak 2024, Bhabin Bandasari Polsek Cangkuang, Ajak Warga Jaga Kondusifitas Kamtibmas

 

Cangkuang – Bhabinkamtibmas Desa Bandasari Polsek Cangkuang Polresta Bandung Aiptu Henda Suhenda, melaksanakan kunjungan terhadap warga di Desa Binaan.

Aiptu Henda, hadir ditengah warga Kp. Sayang Heulang RW 04 Desa Bandasari Kec Cangkuang, untuk mensosialisasilan Pemilu Serentak 2024.

“Terhadap warga masyarakat kami sampaikan ajakan untuk tetap menjaga kondusifitas kamtibmas terutama menjelang Pilkada Serentak 2024,” ujar Henda, Selasa, (9/7/2024).

Kapolsek Cangkuang Polresta Bandung Iptu H. Yusup Juhara, S.H., sebagaimana arahan Bapak Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan terkait kegiatan Preentif dan Preventif yang harus terus dilaksanakan.

“Para Bhabinkamtibmas agar terus turun ditengah warga masyarakat, ajak mereka untuk berperan aktif dalam pemeliharaan kamtibmas,” kata H. Yusup.

Lanjut Henda, kepada Tokoh dan Warga masyarakat kami sampaikan himbauan kamtibmas antisipasi tindak pidana curas, curat dan curanmor, pungkasnya.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *