Bhabinkamtibmas Monitoring Program Intervensi Stunting di Wilayah Hukum Polsek Kebonpedes

Bhabinkamtibmas Monitoring Program Intervensi Stunting di Wilayah Hukum Polsek Kebonpedes

Kota Sukabumi – Bhabinkamtibmas Desa Cikaret Bripka Riadi Juan Roberto, SE., terus melakukan monitoring terhadap program intervensi stunting di Posyandu Kenanga 2 Kp. Cikaret Rt 019 Rw 007 Desa Cikaret Kec. Kebonpedes Kab. Sukabumi. Langkah ini dilakukan sebagai upaya untuk memastikan efektivitas program penanganan stunting yang sedang berlangsung di desa tersebut. Jumat (21/06/24).

Dalam kegiatannya, Bhabinkamtibmas melakukan pendataan ulang terhadap anak-anak yang berpotensi mengalami stunting serta mengawasi pelaksanaan program penanganan stunting yang telah dijalankan oleh pemerintah desa setempat. Hal ini dilakukan guna memastikan bahwa setiap anak yang terindikasi stunting mendapatkan perawatan dan perhatian yang memadai.

Kapolsek Kebonpedes Iptu Try Sumarno, S.I.P., mengatakan dengan melakukan monitoring dan pengawasan secara berkala, kami berharap program penanganan stunting di wilayah hukum Polsek Kebonpedes dapat berjalan dengan optimal dan dapat memberikan manfaat yang maksimal bagi anak-anak yang membutuhkannya.

Kapolsek juga mengajak seluruh masyarakat desa untuk turut mendukung program penanganan stunting ini dengan memberikan informasi dan partisipasi aktif dalam kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh pemerintah desa terkait program ini.

Dengan adanya upaya yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas, diharapkan angka kasus stunting di wilayah hukum Polsek Kebonpedes dapat terus menurun dan anak-anak dapat tumbuh kembang dengan baik dan sehat.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *