Kadudampit – Anggota Unit Samapta Polsek Kadudampit secara rutin melaksanakan giat pengaturan pagi dan sore di setiap persimpangan Jalan, maupun lokasi depan sekolah dan Pabrik PT. YAKJIN yang ramai Lalu Lintas, Rabu (12/06/2024).
Kegiatan pengaturan lalu lintas di pagi dan siang hari tersebut bertujuan untuk terciptanya Kamseltibcar Lantas dan untuk membantu para siswa atau kariawan pabrik yang akan menyeberang jalan.
Selanjutnya pada kesempatan tersebut anggota Unit Samapta Polsek Kadudampit pun memberikan himbauan kepada para pengguna jalan agar mematuhi peraturan dalam berlalulintas.
“Kapolsek Kadudampit Ipda Suhendar S M. SH,.S.Kom menambahkan bahwa kehadiran polisi dapat memberikan rasa nyaman kepada warga serta untuk mencegah terjadinya kemacetan terutama di pagi hari”. Ujarnya.