Wujudkan Ketertiban menjelang idul adha 1445 Hijriah. Polsek Baros Sambangi lapak kios Hewan Kurban

Wujudkan Ketertiban menjelang idul adha 1445 Hijriah. Polsek Baros Sambangi lapak kios Hewan Kurban

Kota Sukabumi – Polres Sukabumi Kota. Polsek Baros dalam menjaga dan meningkatkan situasi kondusif kamtibmas. Unit Patroli QR 5305 B laksanakan patroli kontrol lapak kios yang menjajalkan hewan kurban Idul adha 1445 Hijriah antisipasi Gukamtibmas dan memastikan situasi kondusif. Jum’at. 07-06-2024

Dalam mendukung tugas Polri sebagai Pelindung, Pengayom, Pelayan dan Harkamtibmas. Disamping tugas Personil Polri dalam menjaga Harkamtibmas unit Patroli terjun langsung sambang dan kontrol lapak kios hewan kurban bangun silaturahmi dan kemitraan kamtibmas dengan pendagang hewan kurban.Hal ini bertujuan untuk meminimalisir menekan dan memastikan hewan yang akan dijual kepada warga masyarakat untuk kurban dihari raya Idul adha 1445 Hijriah dipastikan aman serta hewan tersebut lulus pemeriksaan dari dinas kesehatan hewan dalam keadaan sehat bebas dari penyakit.

Patroli QR 5305 B laksanakan sambang kontrol giat lapak Kios hewan kurban di Jalur lingkar selatan Sudajayahilir Baros kota sukabumi.

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo. S.I.K,. S.H,. M.Si melalui Kapolsek Baros Kompol Iman Prayitno. S.H,. M.H. Pemerintah tetapkan hari Idul adha 1445 Hijriah jatuh pada hari senin 17-062024. Polsek Baros akan terus berusaha dan berupaya untuk menjaga dan memberikan rasa aman dan nyaman dalam menyambut hari raya Idul adha 1445 Hijriah. Dengan mengajak TNI-Polri, unsur Muspida, Tomas, Toga dan elemen Kemasyarakatan Kecamatan Baros bersama-sama menjaga Harkamtibmas diwilayah hukum Polsek Baros menjelang hari raya Idul adha 1445 Hijriah

Dalam kegiatan ini diharapkan membawa dampak positif dalam meningkatkan Kondusifitas kamtibmas menjelang hari raya idul adha 1445 Hijriah berjalan aman dan kondudif sehingga warga masyarakat lebih merasakan kehadiran Polri. Yang berkomitmen berikan rasa aman, nyaman dan masyarakat lebih leluasa untuk beraktivitas. Ungkap Kapolsek Baros

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *