Cek Stabilitas Harga Kepokmas, Anggota Intel Rutin Monitoring Pasar Sehat Cileunyi

Cek Stabilitas Harga Kepokmas, Anggota Intel Rutin Monitoring Pasar Sehat Cileunyi

Cileunyi – Guna mengantisipasi melonjaknya kenaikan harga sembako di wilayah Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung, Polsek Cileunyi Polresta Bandung Polda Jabar melalui Anggota Intelkam Bripka Arie Akhirudin secara rutin melakukan kegiatan pengecekan dan monitoring langsung harga kebutuhan pokok masyarakat (Kepokmas) kepada para pedagang di Pasar Sehat Cileunyi. Rabu (28/2/2024)

Kapolresta Bandung Kombes Pol. Dr. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, S.H. mengatakan, kegiatan monitoring harga sembako ini dilaksanakan secara berkelanjutan dengan tujuan untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan harga kebutuhan rumah tangga berupa sembako sekaligus menghindari penimbunan agar tidak menimbulkan keresahan di tengah tengah masyarakat.

“Disamping melakukan pengecekan perkembangan harga/update harga sembako, personel Polsek juga sekaligus memantau Situasi Kamtibmas dengan melaksanakan patroli, ” Jelasnya.

Kegiatan patroli dan monitoring kebutuhan harga pokok ini merupakan langkah awal, guna untuk melakukan pencegahan dan mewujudkan pelayanan Polri kepada masyarakat serta untuk menghindari terjadi penimbunan barang-barang pokok, seperti sembako yang mengakibatkan naiknya harga kebutuhan pokok.

“Dari hasil monitoring yang dilakukan kepada para pedagang, harga kebutuhan pokok dalam kisaran normal”. ungkapnya.

Dijelaskan , pengecekan seperti ini rutin dilakukan setiap hari oleh anggota polisi berpakaian preman dari Unit Intelkam.

“Anggota menyambangi pedagang diarea pasar tradisional yakni Pasar Sehat Cileunyi. Kegiatan monitoring tersebut bertujuan untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan kepada warga masyarakat yang melakukan aktifitas di pasar,” Tutupnya.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *