Garut – Wujudkan program unggulan Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K, M.Si, perkuat sinergitas dan jalin keterkaitan sosial terhadap sarana keagamaan di Kabupaten Garut. Polsek Cisurupan Polres Garut kunjungi tokoh agama piminan Majelis Dzikir Tauhid Nurul Falah Desa Sukatani Kecamatan Cisurupan Kabupaten Garut. Minggu (11/02/2024).
Kapolsek Cisurupan Iptu Asep Saepudin bersama Kanit Regident Sat Lantas Polres Garut dan anggota Polsek Cisurupan menerjunkan mobil patroli Polisi berisikan bingkisan dari Polres Garut untuk Majelis Dzikir Hikmah Tauhid Nurul Falah.
Asep juga menjelaskan jika kegiatan ini termasuk dalam salah satu kegiatan sarana Cooling System menjelang pemilu Februari tahun 2024.
Pendistribusian bantuan tersebut diterima langsung oleh pimpinan Majelis Dzikir Hikmah Tauhid Nurul Falah H Rustandar. Ia menghaturkan terimakasih dan apresiasi kepada Polsek Cisurupan yang telah memberikan bantuan sosial untuk kebutuhan Majelis nya.
Kapolsek Cisurupan berharap dengan pemberian bantuan tersebut dapat bermanfaat untuk menunjang sarana atau prasarana kebutuhan Majelis. Asep juga berharap sinergitas yang telah terjalin dengan tokoh agama dapat berjalan dengan rukun dan harmonis.